KEuVUe149Y7e320zVKJqOjpo0SGIHzz7ueew9qo8
Bookmark

Review Kartu XL Live On, Kartu Digital Saingan By.U dan MPWR

Ulasan Kartu Perdana Live On - Jadi ceritanya kemarin itu paket internet Indosat kita tinggal beberapaa GB saja. Dan karena ada hasrat untuk mendapatkan pengalaman baru, akhirnya kita putuskan untuk membeli kartu XL Live On.


By.U dari Telkomsel, MPWR dari Indosat Ooredoo, atau Switch dari Smart yang sudah nyungsep karena harga paketnya yang tidak cocok dengan kantong orang Indonesia mungkin sudah cukup familiar di telinga kalian.


Kartu "hidup titik di" ini pada dasarnya sama seperti ketiga produk tersebut.


Review Kartu Live On Dari XL Axiata

Live.On adalah brand telekomunikasi digital dari XL Axiata. Hari ini Umahdroid akan sharing pengalaman selama memakai produk provider yang hobi "nggarong" pulsa pelanggannya sendiri ini.


Perbedaan Xl dan Live On Yang Wajib Diketahui

XL Axiata menghadirkan brand telekomunikasi digital bernama Live On pada 2020 lalu. Ia diposisikan untuk menyasar para pengguna muda yang melek digital dan mengonsumsi data lebih tinggi dibanding pengguna normal.


Baca juga :


Meski sama-sama kartu prabayar, tapi ada perbedaan mencolok antara Live On dengan kartu prabayar lainnya.


Unboxing Kartu XL Live On

Seluruh layanan, mulai dari proses pembelian, registrasi SIM card, top-up / perpanjang kuota internet, sampai dengan metode pembayaran, semua dilakukan via aplikasi Live On yang tersedia di Google Play dan App Store.


Desain sistem seperti ini memiliki beberapa kelebihan. Pertama, pelanggan tidak perlu menimbun pulsa. Jika butuh paket, bisa langsung check out lalu bayar.


Kita tidak akan mengalami masalah pulsa tersedot oleh layanan konten. Kedua, proses transaksi semakin mudah dengan beragamnya metode pembayaran pembaruan paket Live On yang tersedia.


Cara Membeli Kartu Live On Tanpa Bayar Ongkir

Pada dasarnya prosesnya tidak jauh berbeda seperti belanja online di Zalora, Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, BukaLapak, dan marketplace pada umumnya. Kalian bisa melakukannya langsung lewat aplikasi atau website resminya.


Kita lebih suka lewat web. Jadi langsung saja jalankan browser (Firefox, Chrome, dsb), kemudian buka www.liveon.id.


Kode Promo Live On XL Diskon

Setelah terbuka, silahkan pilih paket yang kalian inginkan > klik BELI KARTU SIM > masukan kode promo KPS456UX pada kolom yang disediakan untuk mendapatkan potongan harga dan bonus kuota 10GB > klik tombol GUNAKAN.


Langkah selanjutnya tinggal pilih nomor dan isi data yang sekaligus dijadikan sebagai alamat pengiriman kartu.


Begitu semua beres, kalian hanya perlu menunggu SIM diantar ke alamat tujuan. Jasa ekspedisi pengiriman barang yang ditunjuk untuk mengantar paket nantinya adalah JNE Express. Yah, sama saja lah seperti plat merah.


Pengalaman Selama Memakai Kartu XL Live On

Seperti provider digital lainnya, packaging XL Live On juga terasa mewah. Di dalam Paket penjualan juga disertakan SIM ejector yang kalau di toko online harga satuannya berkisar antara Rp 100-500 rupiah.


Baca juga :


Pertanyaan paling penting, seberapa cepat XL Live On?. Tanpa banyak cang-cing-cong lagi, berikut hasil speed test yang kita dapat :



Sebagai catatan, device yang kita gunakan disini adalah Samsung A8 Star dengan sinyal 4G+ full bar di dalam ruangan. Jarak antara gubug Umahdroid ke BTS kurang lebih 370 meter (pengukuran via Google Map).


Dengan koneksi seperti ini, sesi browsing, streaming, meeting, gaming, download, upload dan kegiatan dunia maya lainnya bisa dilibas dengan mudah.


Pengujian juga sempat ingin kita lakukan di Orbit Star 2. Entah tidak support atau bagaimana, modem tidak bisa menangkap sinyal sama sekali. Padahal saat dilakukan pencarian jaringan manual, sinyal 4G XL tersedia.


Kartu Live On Tidak Bisa Digunakan di Modem

Untuk yang belum tahu, Telkomsel Orbit Star 2 adalah modem WiFi LTE CAT 4 dengan DL 150 Mbps dan UL 50 Mbps. Perangkat saudara kandung dari Orbit Max ini merupakan modem Huawei B312.


Untuk review lengkap, kelebihan, kekurangan, serta pengalaman selama menggunakan perangkat yang dijual provider plat merah, klik saja link tersebut.


Kalian bisa melihat tabel uji kecepatan internet Live On dalam waktu / jam berbeda di bawah. Lokasi masih sama sama, di dalam ruangan pedesaan dengan masih banyak pohon menjulang.


SPEEDTEST LIVE ON XL

Pukul 01:38
  • Ping : 39 ms

  • Download : 136 Mbps

  • Upload : 23.5 Mbps

Pukul 09:28
  • Ping : 40 ms

  • Download : 89.5 Mbps

  • Upload : 13.0 Mbps

Pukul 12:05
  • Ping : 39 ms

  • Download : 80.5 Mbps

  • Upload : 18.8 Mbps

Pukul 17:05
  • Ping : 41 ms

  • Download : 92.3 Mbps

  • Upload : 26.2 Mbps

Pukul 20:19
  • Ping : 42 ms

  • Download : 46.1 Mbps

  • Upload : 13.2 Mbps

Pukul 23:05
  • Ping : 43 ms

  • Download : 63.4 Mbps

  • Upload : 15.4 Mbps


Satu hal yang perlu kita sampaikan, dalam dunia broadband, ada cukup banyak faktor yang dapat memengaruhi kualitas jaringan.


Area, waktu, jumlah pengguna, serta cuaca sangat menentukan prestasi. Bagaimana di tempat kalian?. Apakah Live On lemot?. Bagikan hasil uji speedtest kalian lewat kolom komentar.


"KOUTA BESAR ANTI HANGUS" begitu kata XL juga sudah kita rasakan. Sisa kuota utama yang tidak habis bisa diakumulasikan ke bulan selanjutnya.


Sistem Rollover Kuota Live On Hangus

Sisa paket data kita saat ini 123.4 GB dari total 166.5 GB. Jumlah tersebut merupakan rollover paket data selama dua bulan, yakni Agustus dan September. Bagaimana caranya?.


Mudah saja, pengguna harus melakukan renewal plan alias beli paket baru (misal 2 hari) sebelum masa paket yang sedang aktif berakhir.


Terus terang kita masih curiga, barang kali ada Syarat dan Ketentuan (S&K) di balik udang soal sistem kuota rollover ini. Tapi yah biarkan saja, nanti juga akan terjawab seiring berjalannya waktu.


Kekurangan Kartu XL Live On Yang Kita Rasakan

Provider sempurna hanya mitos. Hal tersebut juga berlaku pada kartu telepon seluler digital dengan tagline "jangan ada yang terbuang" ini. Selama memakainya, kita merasakan ada beberapa kekurangan kartu XL Live.On.


#1 Sistem Masa Aktif XL Live On

Umur aktif kartu mengikuti masa aktif paket yang sedang aktif. Jika tidak paket langganan tidak diperbarui saat masa paket berakhir, maka nomor akan langsung masuk ke masa tenggang sebelum akhirnya suspend & terminate.


Sistem Masa Aktif Kartu LIve On

Berbanding terbalik dengan sistem By.U yang tidak kenal masa tenggang. Kartu dari Telkomsel yang pernah merilis paket spesial pake telor ini tidak akan hangus asalkan kartu "nyolok" terus di smartphone.


#2 Miskin Pilihan Paket Internet

Kelemahan kartu digital XL selanjutnya adalah opsi paket utama yang rasa-rasanya kurang variatif dan menurut kita relatif mahal. Saat artikel ini diterbitkan, mereka hanya menawarkan 4 buah plan renewal saja.


Masing-masing paket tersebut antara lain:

  • Power Full 75GB - 24 jam, Data Rollover, 30 hari

  • Power Max 100GB - 24 jam, Data Rollover, 30 hari

  • Power Full 50GB - 24 jam, Data Rollover, 30 hari

  • Power On 50GB - 24 jam, Data Rollover, 30 hari


Semoga kedepannya pihak KLEPON bisa menambahkan lebih banyak pilihan paket utama. Sebagai anggota asosiasi sobat miss-queen Indonesia, kami hanya butuh koneksi WARAS dan MURAH!.


#3 Kualitas Sinyal dan Jaringan

Entah mengapa setiap kali restart / on-off airplane mode sinyal langsung drop ke H/H+ aka 3G/3.5G. Dan ini tidak bisa diperbaiki dengan switch network mode, search manual, dsb.


Cek Sinyal Live On Jelek

Kita harus menunggu sekitar 20 menitan agar sinyal kembali ke 4G+. Dua puluh menit yang kita maksud disini sifatnya estimasi saja. Bisa lebih, bisa juga kurang (tidak banyak).


#4 Sistem Kuota Tidak Transparan

Sistem sontoloyo ini jadi kekurangan besar. Semua kuota baik itu kuota utama, add-ons, serta bonus (termasuk yang didapatkan dari sistem ajak sesama sobat missqueen) akan jadi satu di dashboard.


Tidak adanya menu rincian plan usage membuat kita tidak tahu kapan kita memakai data utama, kapan memakai bonus atau add-ons, dan berapa sisanya.


Masalah ini sebenarnya banyak dikeluhkan pengguna di halaman Google Play Store aplikasi Live.On. Tapi yah, sampai sekarang belum ada tanda-tanda kapan provider digital ini akan tobat.


#5 Tidak Support Huawei B312

Entah apa yang merasukimu. Yang jelas no signal di Orbit Star 2. Menghubungi CS sama saja buang-buang waktu karena solusi yang ditawarkan hanya template, matikan 1-2 menit, reset modem, setting APN, blablabla.


Punya pengalaman buruk lainnya?. Jangan sungkan untuk membagikannya lewat kolom komentar di bawah artikel.


Itu saja yang bisa kita tulis. Ikuti akun sosial media Umahdroid untuk terus mendapatkan pembaruan artikel teknologi terbaru lainnya. Selanjutnya, kalian mungkin tertarik membaca cara UNREG kartu Live.On.

14 komentar

14 komentar

Berikan checklist pada Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi balasan
  • Zee
    Zee
    22 Februari
    • Kunjungi profil
    Adakah cara Unreg kartu Live On yg mudah dan pasti berhasil..?
    Sebab paket perdana jauh lebih murah drpd paket data yg tersedia di Aplikasi Live On..
    • Zee
      Tiwo Satriatama
      23 Februari
      • Kunjungi profil
      Udah coba cara yang dishare lewat link di akhir artikel?
    Reply
  • Rosy Ardy
    Rosy Ardy
    16 Januari
    • Kunjungi profil
    Artikelnya sangat bermanfaat sekali.dan gaya bahasa nya asik, geli sendiri saya bacanya. Kebetulan saya lagi cari tentang kelebihan dan kekurangan kartu live on. Saya pribadi pengguna Telkomsel dan by. U.
    • Rosy Ardy
      Tiwo Satriatama
      18 Januari
      • Kunjungi profil
      Siap, sama-sama
    Reply
  • Ruston
    Ruston
    18 Desember
    • Kunjungi profil
    unregnya meresahkan
    • Ruston
      Tiwo Satriatama
      26 Desember
      • Kunjungi profil
      Setuju
    Reply
  • うちは サスケ
    うちは サスケ
    13 September
    • Kunjungi profil
    Next post -> versusin sama By U
    • うちは サスケ
      Tiwo Satriatama
      14 September
      • Kunjungi profil
      Siap. Kita ditampung usulannya
    • うちは サスケ
      Unknown
      19 Oktober
      • Kunjungi profil
      +1. Kuy lahh
    • うちは サスケ
      Tiwo Satriatama
      26 Desember
      • Kunjungi profil
      Sudah terbit. Silahkan merapat kesini https://www.umahdroid.com/2021/11/adu-kartu-digital-terbaik-byu-vs-liveon.html
    Reply
  • Unknown
    Unknown
    11 September
    • Kunjungi profil
    Apa yg akan terjadi ketika banyak pengguna LiveOn sudah seperti telkomsel, apakah bisa konsisten
    • Unknown
      Tiwo Satriatama
      11 September
      • Kunjungi profil
      Ini menarik. Hanya waktu yang bisa menjawab
    • Unknown
      Google User
      02 November
      • Kunjungi profil
      Gw gak yakin
    • Unknown
      Tiwo Satriatama
      03 November
      • Kunjungi profil
      Rasanya semua produk komersil juga begitu. Mulai belagu kalo udah banyak yang pake
    Reply