KEuVUe149Y7e320zVKJqOjpo0SGIHzz7ueew9qo8
Bookmark

Bluetooth 5, Teknologi Wireless Terbaru dan Tiga Kelebihannya

Bluetooth 5: Wireless Technology Terbaru - Generasi terbaru dari Bluetooth sudah diungkap oleh situs resmi Bluetooth. Yap, dialah Bluetooth generasi ke 5 yang akan menjadi suksesor dari Bluetooh  versi 4.

Bluetooth adalah salah satu teknologi nirkabel yang sampai sekarang masih terus berkembang. Teknologi ini memungkinkan kita untuk berkomunikasi dengan device lain, mengirim berbagai macam dokumen misalnya.

Saat ini ada sekitar 8,2 miliar perangkat yang menggunakan Bluetooth. Jumlah yang sangat fantastis jika boleh saya katakan.

Jangkauan Lebih Luas

Beberapa hal baru yang ditambahkan seperti kemampuan jangkauan yang semakin diperkuat. Pengguna Bluetooth versi 5 akan dimudahkan dengan jangkauan yang lebih luat 4x lipat.

Bluetooth 5 Terbaru

Jika teman-teman menggunakan speaker dengan bluetooth-support, maka tidak perlu kawatir suara akan patah-patah jika sewaktu-waktu kita membawa ponsel kita menjauh dari Bluetooth speaker.

Transfer Lebih Cepat

Selain dengan jangkauan yang lebih luas, Bluetooth 5 juga akan menggunakan teknologi yang memungkinkan kita berbagi baik mengirim atau menerima file (gambar, music, dokumen, dan video) lebih cepat 2 kali lipat dibanding versi sebelumnya.

Lebih Hemat Energi

Lagi-lagi, daya tahan baterai selalu menjadi kambing hitam jika kita membahas hal-hal seperti ini. Hal ini tidak luput dari pantauan Bluetooth. Mereka juga mengklaim jika generasi terbaru ini meggunakan standar rendah energi. Jadi penggunaan baterai akan jauh lebih irit.

Baca juga :

Perihal berita tekno ini, Bluetooth akan mengeluarkannya pada akhir 2016 atau di awal tahun 2017 mendatang.

Kita tunggu saja kemunculan Bluetooth 5 di ponsel-ponsel baru nanti. Saya rasa itu saja yang bisa saya tulis di posting kali ini. Terimakasih sudah berkunjung, semoga bermanfaat!
2 komentar

2 komentar

Berikan checklist pada Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi balasan
  • PRIVVTE
    PRIVVTE
    03 Agustus
    • Kunjungi profil
    thx for info
    • PRIVVTE
      Tiwo Satriatama
      07 Agustus
      • Kunjungi profil
      Sama-sama mas Gunawan
    Reply