KEuVUe149Y7e320zVKJqOjpo0SGIHzz7ueew9qo8
Bookmark

Mengenal Android One Ponsel Android Murah Tapi Meriah

Pengertian Android One - Sudahkah sobat mendengar istilah Android One? Apa itu Android One? Murahkah atau mahalkah? Jika belum mari kita bahasa bersama. Android One adalah program Nexus yang disiapkan khusus untuk pasar ponsel di negara-negara berkembang.

Desain referensi yang dipersiapkan oleh perusahaan raksasa Google menjadikankan para vendor untuk menggunakan komponen perangkat keras/hardware yang sangat murah serta perangkat lunak/software yang distandarisasikan walaupun dalam tidak secara penuh.

Dalam blog resmi, Google menyebutkan "Orang-orang di masa ini online dan mengakses informasi menggunakan smartphone.

Sementara itu ada 1,75 miliar orang di dunia yang sudah memiliki smartphone, tetapi bagian yang paling besar, sebanyak lebih dari 5 miliar orang, tidak punya smartphone. Android One bertujuan menjadi solusi bagi masalah itu".

Apa Itu Android One?

Dalam hal ini Google menginginkan Android One sebagai proyek yang nantinya akan membuat orang di dunia agar dapat mendapatkan smartphone murah, berkualitas, lalu terhubung ke dunia maya.


Target pertama Google adalah India, kemudian meluas ke negara-negara lain. Disamping harga yang relatif terjangkau, Google juga menjamin pembaruan software yang digunakan di dalamnya bisa di-update gratis. Dengan syaratnya menggunakan SIM Card milik operator yang ditunjuk sesuai kerja sama.

Proyek Android One akhirnya terwujud pertama kali di India pada September 2014. Google merangkul Micromax, Spice, dan Karbonn sebagai pembuat smartphone Android One. Harga Android One di India dibatasi di kisaran 100 US dollar.

Selepas India, kini dipastikan Android One akan meluncur di Indonesia. Dalam situs resminya, Google sudah mempublish tiga Android One yang meluncur di Indonesia. Ketiga Android One tersebut adalah Mito Impact, Evercoss One X, dan Nexian Journey.

Jika dilihat dari spesifikasinya Layar ukuran FWVGA 4,5 inci, ditenagai prosesor quad-core 1,3 GHz dan RAM 1GB. Dari segi kamera, kamera depan 2 megapiksel serta kamera utama sebesar 5 megapiksel. Baca Perbedaan Layar qHD, HD, FHD, QHD, dan UHD

Lalu apa yang menjadi istimewa? Dari ketiga smartphone yang disebutkan sudah menggunakan Android Lollipop 5.1. Sobat pasti tahu kan? Android Lollipop 5.1 adalah sistem operasi Android terbaru. Untuk harga pastinya sobat bisa lihat di situs jual beli yang ada.

Sekian post kali ini tentang apa itu Android One? Murahkah atau mahalkah?. Semoga bermanfaat. Terimakasih sudah berkunjung ke Umahdroid.
Posting Komentar

Posting Komentar

Berikan checklist pada Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi balasan